Mitra Kukar F.C Akan Tantang Tim Tangguh, Negeri Gajah Putih.


Setelah sukses mengalahkan dua tim Divisi 1 Liga Thailand dalam laga uji coba di lapangan ISB, Bangkok, Mitra Kukar F.C akan menjajal klub papan atas Liga Primer Thailand, Ratchaburi F.C, pada Minggu (04/01) sore. 

Laga melawan tim peringkat empat Liga Primer Thailand musim 2014 tersebut akan digelar di Stadion Provinsi Ratchaburi atau yang lebih dikenal dengan nama The Dragon Arena, sekitar 100-km ke arah barat kota Bangkok. 

Pelatih Mitra Kukar, Scott Cooper, memilih Ratchaburi FC sebagai lawan tanding Mitra Kukar F.C setelah dibatalkannya laga uji coba melawan tim Liga Primer Thailand lainnya, Army United, yang seharusnya digelar pada Sabtu (03/01) besok.

Pelatih berkebangsaan Inggris itu mengaku senang bisa menjajal Ratchaburi F.C yang dikenal cukup tangguh di Thailand. "Bagus bisa menghadapi Ratchaburi. Mereka tim bagus dan cocok untuk lawan Mitra Kukar F.C," ujar Scott. 

Kendati demikian, Scott Cooper tidak menargetkan hasil maksimal saat lawan Ratchaburi F.C. Pasalnya, Cooper hanya ingin mengukur kemampuan Zulkifli Syukur dan kawan-kawan setelah hampir dua pekan menjalani pemusatan latihan di Negeri Gajah Putih tersebut. 

"Saya tegaskan kami tidak mencari kemenangan. Saya tidak peduli kalah sekalipun. Yang penting ada peningkatan dalam setiap uji coba," tegasnya. 

Selama Traning Center di Thailand, Mitra Kukar F.C sudah melakoni 2 kali uji coba, yakni saat menang 2-1 atas TTM Customs F.C pada 27 Desember, serta ketika menang 2-0 atas Air Force Central F.C pada 30 Desember. 

Laga uji coba melawan Ratchaburi F.C pada Minggu sore ini menjadi pamungkas program pemusatan latihan Mitra Kukar di Negeri Gajah Putih. Skuad Mitra Kukar akan kembali ke Indonesia pada Senin (05/01) mendatang dan akan berkumpul di Malang sebagai persiapan menghadapi turnamen SCTV Cup 2015.

Tidak ada komentar