Hadapi Air Force Center, Pelatih Scott Cari Komposisi Yang Ideal.

Foto Oleh : Al Adhim Mustakim
Bangkok - Mitra Kukar kembali menjalani laga uji coba melawan salah satu kontestan Thailand Premier League, Air Force Center di Lapangan Sepak Bola International Scholl Bangkok (ISB), Selasa Sore (30/12).

Ini merupakan laga uji coba kedua setelah sebelumnya skuat Naga Mekes mengalahkan Thailand Tobacco Mopoly (TTM). Laga ini diharapkan untuk para pemain agar bisa menampilkan penampilan maksimal agar nantinya bisa digunakan pelatih sebagai patokan untuk menemukan komposisi ideal musim depan. (BACA: Ini Agenda Mitra Kukar di Thailand)

"Sama seperti laga perdana, hasil laga tidak jadi patokan. Yang penting bisa menemukan komposisi pemain yang pas. Kalah menang urusan belakangan," kata Asisten Manajer Mitra Kukar, Nor Alam dikutip korankaltim.

Pelatih Scott Joseph Cooper ini masih mencari formasi ideal yang akan digunakan di musim depan. Selain itu uji coba dilaga ini untuk menyeleksi pemain asing, yang nantinya akan direkrut. Kemungkinan besar pelatih asal Inggris itu akan menurunkan Cristobal dari awal. (BACA: Septian David Gemilang, Scott Cooper Puas)

"Sepertinya pelatih sedang mencari formasi yang tepat bagi tim, jadinya wajar ada perubahan-perubahan mengenai komposisi starting line up," tambahnya.

Sementara itu, Jajang Mulyana dan kawan-kawan dipastikan tidak menghadapi menghadapi Army United dari Thailand Premier League, Sabtu (3/1). Untuk menggantikannya, klub Thailand Ratchaburi FC akan menjadi laga uji coba pada Minggu (4/1) di Stadion Dragon. Musim lalu Ratchaburi FC mampu finis empat besar Thailand Premier League. (BACA: Mitra Kukar Tak Dapat Lawan Kuat di Thailand)

Sumber : Sepak Bola.com

Tidak ada komentar